Umami, Ulfa (2022) Hubungan Dukungan Keluarga dengan Prestasi Belajar pada Anak Retardasi Mental di SDLB Bangkinang Kota Tahun 2022. Other thesis, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai.
Text
SKRIPSI ULFA UMAMI (1814201278).pdf Download (12MB) |
Abstract
Prevalensi Retardasi Mental (RM) di seluruh dunia diperkirakan 2,3% dari seluruh populasi. Tujuan dalam penelitian ini adalah hubungan dukungan keluarga dengan prestasi belajar pada anak Retardasi Mental di SDLBN Bangkinang Kota tahun 2022. Jumlah populasi adalah seluruh orang tua anak retardasi mental kelas I-VI di SDLB Bangkinang Kota dengan jumlah 45 orang periode tahun 2022. Sampel pada penelitian ini adalah sebagian atau wakil dari populasi yang akan diteliti. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. Alat ukur yang digunakan adalah kuesioner. Analisis yang digunakan adalah univariat dan bivariat, uji chi-square. Berdasarkan hasil penelitian dari 45 ibu yang memiliki anak retardasi mental sebagian besar dukungan keluarga tidak baik sebanyak 27 orang (60%), prestasi belajar anak retardasi mental baik sebanyak 24 orang (53,3%). Berdasarkan uji statistik dengan uji chi-square diperoleh nilai p value = 0,001 ≤ (0,05) dengan tingkat kepercayaan 95%, maka Ho ditolak yang artinya signifikan. Berarti ada hubungan dukungan keluarga dengan prestasi belajar pada anak Retardasi Mental di SDLBN Bangkinang Kota tahun 2022. Diharapkan hasil penelitian ini dapat memberikan materi dasar bagi keluarga untuk memberikan dukungan kepada anaknya. Daftar bacaan : 43 referensi (2010- 2020) Kata kunci : Dukungan Keluarga, Prestasi belajar, Anak Retardasi Mental
Item Type: | Thesis (Other) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | R Medicine > RT Nursing | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Ilmu Keperawatan (S1) | ||||||||||||
Depositing User: | Lisa Dwi Anggraini | ||||||||||||
Date Deposited: | 04 Dec 2024 07:19 | ||||||||||||
Last Modified: | 04 Dec 2024 07:19 | ||||||||||||
URI: | http://repository.universitaspahlawan.ac.id/id/eprint/2549 |
Actions (login required)
View Item |