E-Peron: Portal Sistem Informasi Jual Beli Buah Sawit

Arwanda, Fedira (2023) E-Peron: Portal Sistem Informasi Jual Beli Buah Sawit. Other thesis, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai.

[img] Text
FULL TEXT ( FEDIRA ARWANDA 1955201030 )_compressed.pdf

Download (9MB)

Abstract

ABSTRAK Sistem informasi merupakan sebuah subsistem dari suatu organisasi dalam menyebarkan informasi. Perkembangan sistem informasi saat ini sudah dapat diterapkan pada berbagai jenis usaha. Salah satu bentuk penerapan sistem informasi pada unit usaha jual beli seperti penerapan sistem informasi penjualan dan pembelian buah sawit. Pada penelitian ini akan dibahas tentang pengelolaan keuangan di unit usaha jual beli buah sawit seperti peron dan ram yang berlokasi di Desa Ridan Permai. Kebanyakan peron dan ram masih melakukan cara pengelolaan secara manual menggunakan buku sebagai media penyimpanan data. Proses yang dilakukan secara manual ini terbilang tidak efektif dan efisien dikarenakan data rentan hilang, salah input dan sebagainya. Tujuan penelitian ini adalah untuk membangun portal sistem informasi E-Peron menggunakan website agar pengelolaan keuangan di peron dan ram lebih praktis dan efisien. Metode yang digunakan dalam pengembangan sistem adalah metode pengembangan SDLC (System Development Life Cycle) model spiral. Hasil penelitian ini adalah sebuah portal sistem informasi E-Peron yang dibangun menggunakan PHP dan Framework Laravel yang dirancang menggunakan UML, dan diuji menggunakan metode Blackbox Testing. Kata Kunci : eperon, peron, ram, framework laravel, php, sistem informasi sawit, portal jual beli buah sawit.

Item Type: Thesis (Other)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKNIDN/NIDK
UNSPECIFIEDMarwa, Safni1026067802UNSPECIFIED
UNSPECIFIEDAzriadi, Emon1001117701UNSPECIFIED
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Informatika (S1)
Depositing User: Lisa Dwi Anggraini
Date Deposited: 08 Jul 2024 10:38
Last Modified: 08 Jul 2024 10:38
URI: http://repository.universitaspahlawan.ac.id/id/eprint/1960

Actions (login required)

View Item View Item