Pengaruh terapi pijat refleksi kaki terhadap penurunan tekanan darah pada penderita hipertensi di desa pulau birandang wilayah kerja puskesmas kampar timur tahun 2019

Ikhsan, Muhammad (2019) Pengaruh terapi pijat refleksi kaki terhadap penurunan tekanan darah pada penderita hipertensi di desa pulau birandang wilayah kerja puskesmas kampar timur tahun 2019. Other thesis, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai.

[img] Text
COVER 1514201026.pdf

Download (196kB)
[img] Text
ABSTRAK 1514201026.pdf

Download (192kB)
[img] Text
BAB I 1514201026.pdf

Download (870kB)
[img] Text
BAB II 1514201026.pdf

Download (2MB)
[img] Text
BAB III 1514201026.pdf

Download (939kB)
[img] Text
BAB 4,5,6 1514201026.pdf

Download (871kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA 1514201026.pdf

Download (382kB)
[img] Text
BAB 4,5,6 1514201026.pdf

Download (871kB)

Abstract

Hipertensi penyebab kematian nomor 3 setelah stroke dan tuberkulosis, yakni mencapai 6,7% dari populasi kematian pada semua umur di Indonesia. Dampak hipertensi dapat menyebabkan gangguan organ seperti gangguan fungsi jantung koroner, fungsi ginjal, gangguan fungsi kognitif atau stroke. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pijat refleksi kaki terhadap penurunan tekanan darah pada penderita hipertensi di Desa Pulau Birandang Wilayah Kerja Puskesmas Kampar Timur tahun 2019. Jenis penelitian ini menggunakan metode praeksperimen dengan rancangan one group pretest-posttes. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh penderita hipertensi yang ada di Desa Pulau Birandang wilayah kerja Puskesmas Kampar Timur yang berjumlah 377 orang dengan sampel sebanyak 20 orang. Adapun teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Data tekanan darah dikumpulkan lewat pengukuran menggunakan spignomanometer dengan stetoskop. Data mengenai Pijat refleksi kaki dikumpulkan melalui lembar check-lish yang diisi oleh peneliti. Analisa data menggunakan analisa Univariat dan Bivariat. Hasil penelitian didapatkan bahwa terdapat pengaruh pijat refleksi kaki terhadap penurunan tekanan darah pada penderita hipertensi di Desa Pulau Birandang Wilayah Kerja Puskesmas Kampar Timur tahun 2019 dengan p value 0,000. Diharapkan kepada responden untuk mengontrol tekanan darah di Puskesmas secara rutin dan mengupayakan konsumsi obat herbal sebagai pengobatan non farmakologi

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Ilmu Keperawatan (S1)
Depositing User: Lisa Dwi Anggraini
Date Deposited: 22 Dec 2021 03:13
Last Modified: 22 Dec 2021 03:13
URI: http://repository.universitaspahlawan.ac.id/id/eprint/489

Actions (login required)

View Item View Item