Hubungan obesitas dengan kejadian hipertensi pada masyarakat di desa air tiris wilayah kerja uptd puskesmas kampar tahun 2019

Mayarni, Erika (2019) Hubungan obesitas dengan kejadian hipertensi pada masyarakat di desa air tiris wilayah kerja uptd puskesmas kampar tahun 2019. Other thesis, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai.

[img] Text
COVER 1514201015.pdf

Download (6MB)
[img] Text
SKRIPSI BAB 1-3 1514201015 .pdf

Download (4MB)
[img] Text
SKRIPSI BAB 4-6 1514201015.pdf

Download (1MB)

Abstract

Hipertensi masalah kesehatan yang sering ditemukan di tengah masyarakat dan mengakibatkan angka kesakitan yang tinggi. Banyak faktor yang memicu terjadinya hipertensi, salah satunya adalah obesitas. Obesitas terjadi karena pola makan dan gaya hidup yang tidak sehat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Obesitas Dengan Kejadian Hipertensi Pada Masyarakat di Desa Air Tiris Wilayah Kerja UPTD Puskesmas Kampar Tahun 2019. Desain penelitian yang digunakan yaitu analytic dengan rancangan case control. Sampel dalam penelitian ini penderita hipertensi yaitu 42 kasus dan 42 kontrol dengan tehnik pengambilan sampel sistematik random sampling. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 02-06 Agustus 2019 dengan mengunakan lembar checklist. Pengolahan data menggunakan uji chi square. Hasil penelitian di dapatkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara obesitas dengan kejadian hipertensi pada masyarakat di Desa Air Tiris Wilayah Kerja UPTD Puskesmas Kampar Tahun 2019 dengan nilai p-value = 0.004 < 0.05. Berdasarkan hasil penelitian ini disarankan kepada responden agar dapat mengontrol tekanan darah dengan memperbaiki gaya hidup yang kurang baik seperti pola makan yang tidak sehat dan kurang olahraga.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Ilmu Keperawatan (S1)
Depositing User: Lisa Dwi Anggraini
Date Deposited: 13 Dec 2021 07:57
Last Modified: 13 Dec 2021 07:57
URI: http://repository.universitaspahlawan.ac.id/id/eprint/470

Actions (login required)

View Item View Item