Hubungan Status Gizi dengan Prestasi Belajar di SDN 005 Langgini Bangkinang Kota Tahun 2022

Lismawarni, Lismawarni (2022) Hubungan Status Gizi dengan Prestasi Belajar di SDN 005 Langgini Bangkinang Kota Tahun 2022. Other thesis, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai.

[img] Text
1. LISMAWARNI (1814201146).pdf

Download (10MB)

Abstract

Prestasi belajar berhubungan dengan naik kelas atau tinggal kelas (mengulang). Menurut laporan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, persentase jumlah siswa yang mengulang di Indonesia cenderung mengalami penurunan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan status gizi dengan prestasi belajar di SDN 005 Langgini Bangkinang Kota Tahun 2022. Desain penelitian ini menggunakan dengan desain kuantitatif dengan rancangan penelitian cross sectional. Adapun populasi pada penelitian ini adalah 464. Sampel pada penelitian ini adalah kelas V dan VI 50 siswa/siswi. Analisa data menggunakan univariat dan analisa bivariate dengan uji chis square. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini yaitu purposive sampling. Dari hasil penelitian pada analisa univariat didapatkan bahwa sebagian besar frekuensi Status Gizi berada pada kategori normal sebanyak 26 siswa/siswi dan bahwa prestasi belajar berada pada kategori tidak baik sebanyak 28 siswa/siswi. Sedangkan pada analisa bivariat didapat hasil bahwa ada hubungan status gizi dengan prestasi belajar di SDN 005 Langgini Bangkinang Kota Tahun 2022. Diharapkan penelitian ini dapat meningkatkan keluasan wawasan, pengetahuan, serta kemampuan pemahaman peneliti dan dapat memberikan keterampilan dalam tindakan mengenai prestasi belajar. Kata kunci : Status Gizi dan Prestasi Belajar Daftar Bacaan : 28 (2012-2020)

Item Type: Thesis (Other)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDKNIDN/NIDK
UNSPECIFIEDHamidi, M.Nizar Syarif096542005UNSPECIFIED
UNSPECIFIEDAfiah, Afiah096542087UNSPECIFIED
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Ilmu Keperawatan (S1)
Depositing User: Lisa Dwi Anggraini
Date Deposited: 19 Nov 2024 03:04
Last Modified: 19 Nov 2024 03:04
URI: http://repository.universitaspahlawan.ac.id/id/eprint/2505

Actions (login required)

View Item View Item