Analisis Hubungan Kebiasaan Merokok dengan Hipertensi di Kuok Kabupaten Kampar

Apriza, Apriza and Nurman, Muhammad (2022) Analisis Hubungan Kebiasaan Merokok dengan Hipertensi di Kuok Kabupaten Kampar. Jurnal Kesehatan Komunitas, 8 (2). pp. 344-351. ISSN p -ISSN : 2088-7612 e -ISSN : 2548-8538

[img] Text
21++-+1169+-+Apriza+ssdh+ce.pdf

Download (345kB)
Official URL: https://jurnal.htp.ac.id/index.php/keskom/about

Abstract

Hipertensi dikenal sebagai penyakit paling mengkhawatirkan dan beresiko tinggi terhadap kematian dan dikenal sebagai silent killer. Peningkatan jumlah keseluruhan kasus penyakit hipertensi sebagian besar diakibatkan oleh faktor gaya hidupdiantaranya merokok. Penelitian bertujuan untuk menganalisis hubungan merokok dengan hipertensi di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Puskesmas Kuok Kabupaten Kampar Tahun 2021. Metode penelitian cross sectionaldengan populasi pasien yang berkunjung berobat ke Puskesmas Kuokdenganteknik purposive sampling. Sampel terdiri dari 75 penderita yang berkunjung berobat ke poli dewasa. Instrumen penelitian berupa lembar check list dan kuesioner tentang kebiasaan merokok dan hipertensi. Hasilpenelitian menunjukkan jumlah penderita hipertensi yang merokok 52 orang atau 83,9%dengan nilai signifikansi p value 0,003 artinyaterdapat hubungan antara kebiasaan merokok dengan hipertensi. Nilai OR sebesar 6,067 yang berarti bahwa hipertensi beresiko 6,067 kali lebih tinggi dialami oleh perokok dibandingkan dengan yang tidak perokok. Dalam upaya mengurangi tingginya resiko perokok menderita hipertensi maka diharapkan adanya upaya pihak tenaga kesehatan dalam membuat program untuk mensosialisasikan dan menyebarluaskan tentang bahaya rokok yang dapat mencetuskan hipertensi dan memperbesar kasus gangguan kardiovaskuler.Kata kunci : Hipertensi, Merokok

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Profesi Ners (Profesi)
Depositing User: Mrs Derima Febrike
Date Deposited: 06 Nov 2023 03:12
Last Modified: 06 Nov 2023 03:12
URI: http://repository.universitaspahlawan.ac.id/id/eprint/1377

Actions (login required)

View Item View Item