Pengaruh Pemberian Buah Pepaya Terhadap Nafsu Makan Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Kampar Tahun 2020

Irmasari, Riza (2020) Pengaruh Pemberian Buah Pepaya Terhadap Nafsu Makan Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Kampar Tahun 2020. Other thesis, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai.

[img] Text
1614201041-BAB 4-DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (1MB)
[img] Text
1614201041-COVER-DAFTAR LAMPIRAN.pdf

Download (5MB)
[img] Text
1614201041-BAB 1-3.pdf

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK Pada balita mengalami pertumbuhan dan perkembangan seperti menjadi lebih mandiri, autonom, dapat berinteraksi dengan lingkungannya, serta lebih mengekspresikan emosinya. Bentuk luapan emosi ini menyebabkan anak terkadang bersikap terlalu pemilih, misalnya cenderung menyukai makanan ringan sehingga menjadi kenyang dan menolak makan saat waktu makan. Salah satu buah yang dapat merangsang nafsu makan balita yaitu buah pepaya. Buah pepaya terbukti signifikan meningkatkan nafsu makan karena kandungan multivitamin dan mineral didalamnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian buah pepaya terhadap peningkatan nafsu makan pada balita di wilayah kerja Puskesmas Kampar. Penelitian ini bersifat analitik dengan menggunakan pendekatan quasi experiment dengan rancangan one group pretest-posttest. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh balita yang ada di wilayah kerja Puskesmas Kampar yang berjumlah 3.909 orang. Sampel dalam penelitian ini adalah sebagian pra lansia yang berjumlah 30 orang dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Alat ukur yang digunakan adalah Skala visual Comstock. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rerata nafsu makan sebelum diberikan buah pepaya adalah 69,83 dan rerata setelah diberikan buah pepaya adalah 40,00. Hasil uji T-Test didapatkan bahwa adanya pengaruh pemberian buah pepaya terhadap nafsu makan balita dengan melihat p value 0,000 (p<0,05). Diharapkan pada orang tua untuk menggunakan buah pepaya dalam meningkatkan nafsu makan pada balita. Kata Kunci : Balita, Nafsu Makan, Buah Pepaya Daftar Bacaan : 14 Buku, 15 Jurnal (2010 – 2019)

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Ilmu Keperawatan (S1)
Depositing User: Lisa Dwi Anggraini
Date Deposited: 18 Sep 2021 03:39
Last Modified: 02 Oct 2021 02:53
URI: http://repository.universitaspahlawan.ac.id/id/eprint/126

Actions (login required)

View Item View Item